Rabu, 27 Maret 2013

April Buka Pendaftaran Cabup Dairi


·               KPU Masih Bingung Soal Dana
·               Dahlan : Pilkada Tak Bisa Ditunda
Sidikalang- Dairi Pers : Meski KPUD Dairi masih bingung soal dana untuk perhelatan Pilkada Septerber 2013 akses belum jelasnya APBD Dairi namun sesuai jadwal april
2013 KPU Dairi telah mengbuka pendafataran calon bupati. Namun untuk april masih untuk dari calon independen sedang untuk jalur partai dmulai pada Mei 2013.
Ketua Komisi Pemilihan Umum Dairi , Veryanto Sitohang menjelaskan kalau dana untuk pilkada Dairi telah disepakati Rp. 15.5 miliar namun hingga kini belum jelas kepastiannya dari pemkab Dairi.
Sementara itu dari keterangannya , kandidat dari jalur perseorangan atau independen, diwajibkan melampirkan surat dukungan ditandai copi KTP sebanyak 5 persen dari jumlah penduduk, yakni, 16.014 dari 328 jiwa. Jika dari calon  parpol harus  didukung 15 persen kursi atau 5 dari 30 anggota DPRD. Bisa juga, 15 persen dari daftar pemilih tetap berdasarkan hasil pemilu tahun 2008.
Sejumlah nama yang kini disebut-sebut akan bertarung di pilkada mendatang yakni pasangan incumbent Johnny Sitohang –Irwansyah  Pasi, SH, Drs. Passiona M Sihombing, MBA - Insanuddin Lingga S. Sos. M Si. Sementara itu Drs, Parlemen Sinaga yang dahulunya rival kuat Johnny Sitohang diperkitrakan masih muncul untuk bertarung. Namun belum diketahui siapa wakil yang bakal digaetnya. Nama Luhut Matondang juga muncul namun belum diketahui siapa wakil yang bakal mendampinginya.
Sementara itu konon di jakarta telah mendeklarasikan diri MG Lingga , SH dan Bosmen Silalahi namun tidak diketahui dari mana partai pendukung pasangan ini. Sementara diperoleh informasi kalau Partai Demokrat Dairi belum memajukan calon kendati mempunyai empat kursi di DPRD. Partai berkuasa  itu bahkan disebut-sebut akan menjagokan Bupati incumbent Johnny Sitohang –Irwansyah pasi, SH.
Dahlan Siantrui anggota DPRD Dairi menyebutkan berkaitan Pilkada jika sudah waktu nya tidak dapat ditunda. Persoalan APBD Dairi disebutkan  sama sekali tidak akan jadi penghalang karena pilkada merupakan sesuatu yang tidak dapat ditunda. “ hanya saja perlu KPUD Dairi mencari cara atau berkonsultasi dengan KPUD propinsi hingga pusat bagaimana mengadakan dana tersebut. Jadi tidak menjadi masalah soal dana pilkada , sebut Dahlan (R.07)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar