Selasa, 11 Desember 2012

Resah, Diprediksi Parpol Gurem di Dairi Tidak Dapat Penumpang


      Sidikalang-Dairi Pers : Untuk pesta rakyat Dairi tahun 2013 diperkirakan sejumlah parpol gurem di Dairi dikhawatirkan tidak mendapat penumpang untuk pilkada 2013. Padahal ini merupakan
kesempatan  terahir harapan peran parpol gurem pasca pengumuman KPU atas parpol yang lulus verifikasi.
      Pantuan Dairi Pers sejumlah parpol gurem yang berhasil mendudukkan satu atau dua kursi wakilnya di dewan hingga kini belum ada tawaran dari bakal calon Bupati Dairi.  Sementara sejumlah ketua parpol gurem mulai resah atas minimnya bakal kandidat yang akan bertarung di pilkada Dairi. Hingga kini disebut-sebut hanya 4 nama yang diperkirakan bertarung.  Satu diantaranya diduga kuat maju dari calon perseorangan .Hal ini berbeda dengan periode sebelumnya dimana dua tahun sebelum pilkada persaingan politik pilkada sudah mulai memanas . Kini meski hanya tersisa  beberapa bulan lagi namun nama-nama bakal kandidat belum juga terlihat. Bahkan baru satu nama mendeklarasikan diri yakni Passiona Sihombing yang dimajukan PDI-P.
      Sementara itu berdasar analisa  atas prediksi Golkar tetap akan memajukan calon dan itu pasti dari unsur pengurus parpol, Diprediksi  partai PDK yang mempunyai 4 kursi hanya tinggal menambah satu kursi lagi  akan digunakan pengusaha sukses Luhut Matondang. Sedang Parlemen Sinaga dilihat dari aktifitas yang dilakukan mengumpulkan KTP kemungkinan besar akan maju dari jalur perseorangan,.
      Sejumlah nama lain khsusunya di Dairi sepertinya juga sudah tidak ada vigur yang mumpuni dan sanggup membeli kapal (parpol) kecil. Sementara dari putera Dairi yang merantau di jakarta diperkirakan jika mencalonkan diri akan sulit mencari tim kerja sekalipun bermodal banyak dana dan kemampuan materi. Hal itu dapat menyebabkan mereka akan kembali berhitung ikut bertarung .
      Kondisi ini diperkirakan  akan memicu sejumlah parpol kecil di Dairi tidak mendapat penumnpang kapalnya yang akan dimajukan ke pilkada Dairi 2013. Sebagai mana diketahui salah satu persyaratan wajib mencalonkan diri di dukung oleh minimal 5 kursi di DPRD. Atau maju dari independen dengan pengumpulan KTP sebagai persyaratan.
      Beberapa parpol gurem yang mendudukkan partainya satu atau dua kursi di dewan yakni PAN, PPRN, Partai Buruh. Masing masing dua kursi. Sementara itu partai barnas, PNBK, PKDI, PKPB, Partai Merdeka, Patriot  mendudukkan wakil satu kursi. (R.07)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar