Selasa, 19 November 2013

J. Rajagukguk Akui Hanya Spontanitas



       Sidikalang-Dairi Pers : Jabalutan Rajagukguk tidak pernah menyangka apa yang dibacakannya mendukung dan siap memenangkan Johnny Sitohang- Irwansyah Pasi, SH menjadi bupati dan wakil Bupati periode 2014-2019 pada bulan maret di halaman SMA N 1 Siempat nempu akan membuatnya repot. Kini video yang membuat pernyataan
sikap PNS itu beredar luas bahkan salah satu bukti yang turut disertakan dalam sengketa Pilkada Dairi di Mahkamah Konstitusi.
       J Rajaguguk yang menjabat UPT dinas pendidikan Siempat Nempu, Dairi membacakan pernyataan di depan Bupati Dairi Johnny Sitohang bersama sejumlah pejabat eselon II di Dairi “ kami Pegawai Negeri Sipil kecamatan Siempat nempu menyatakan 1. Siap mendukung dan memenangkan KRA Johnny Sitohang Adinegoro dan Irwansyah Pasi, SH menjadi bupati dan wakil Bupati Dairi periode 2014-2019. Tertanda semua PNS kec., Siempat Nempu. Selanjutnya semua kepala sekolah yang ada di kecamatan itu secara bergantian memberikan pernyataan tertulis kepada Johnny Sitohang.
       Acara yang diadakan di halaman sekolah itu berlangsung maret 2013 dan dianggap belum memasuki masa tahapan pilkada. Bahkan dalam acara dengan judul peresmian sarana dan prasarana pendidikan  itu justru dirangkai hal berbau politik. Dalam video yang berdurasi hampir satu jam tersebut juga terlihat sejumlah siswa SLTA membacakan kebulatan tekad memenangkan Johnny Sitohang dan memenangkan Sabam Sibarani menjadi DPRD Dairi. Ironis sekali sekda Dairi Julius Gurning serta beberapa kepala dinas jajaran pemkab Dairi juga tampak hadir memeriahkan acara yang aneh tersebut. Tampak dalam Vidio kepala dinas Pertambangan Dairi Sahala Tua Mnaik, Kaban PMD Dairi Pasder Berutu, Kabid Dikmen Dinas Pendidikan Dairi Panoguan Malau,
       J. Rajagukguk yang dipertanyakan Dairi Pers Senin (4/11) di dinas pendidikan Dairi mengatakan hal itu berlangsung spontanitas dan tidak ada pihak yang menyuruh. “ saya sudah di panggil panwas, bukan saya saja Kapolsek Buntu raja  pak panggabean juga sudah dipanggil panwas berkaitan video itu dan kami sudah jawab itu di panwas. Jadi tidak ada masalah lagi “ sebutnya ringan.
       Menjawab kalau salah satu bukti yang disampaikan ke MK ketidak netralan PNS di Dairi untuk memenangkan Johnny Sitohang-Irwansyah Pasi, SH menurut Jabalutan tidak ada hubungannya dengan pilkada Dairi karena kegiatan itu berlanhgsung pada bulan maret sedang tahapan pilkada Dairi belum berlangsung saat itu. Jadi mereka PNS spontanitas saja menyampikan dukungan.
       Pihaknya mengatakan hanya menyatakan mendukung dan tidak ada menyatakan siap memenangkan Johnny Sitohang. Namun saat diperdengarkan video ungkapannya pihaknya terdiam. Kembali J Rajagukguk menyatakan kalau hal sedemikian merupakan spontanitas saja mereka berhak menilai siapa yang pantas didukung.
       Menjawab jika pihaknya nanti diminta MK untuk menghadiri sidang sebagai saksi J Rajagukguk menyatakan sudah cukup pernyataan mereka di Panwas dan tidak perlu lagi menghadiri MK. Saat Dairi Pers menyatakan ketika Hakim  yang mempunyai kekuasan menghadirkan saksi dan tidak dapat ditolak J Rajagukguk menyatakan selama dibiayai maka akan hadir. “ Tapi saya pikir sudah selesai laporan ke Panwas dan itu tidak cukup “ sebutnya kurang memahami kekuasan hakim.
       Menjawab apakah mereka dimobilisasi dan pihak mana memobilisasi J Rajaguk-guk menyatakan spontanitas saja tidak ada pihak yang menyuruh. “ Yang jelas itu keinginan kami PNS di siempat Nempu maka kami sampaikan sebelum pilkada dan itu sesuatu yang tidak ada masalah “ sebutnya
       Menajwab kalau PNS itu harus netral dalam pilkada sesuai UU No. 32 tahun 2004, Surat edaran Meteri Pendayagunaan aparatur nehgara dan PP 54 tentang disiplin PNS yang menyatakan PNS harus netral dan tidak memihak dalam pilakda dikatakan Rajagukguk pihaknya telah membaca hal tersebut. “ Saya sudah baca memang sebelum pilkada dan sesudah pilkada memang dilarang berpolitik” sebutnya tidak mampu mengelak lagi.
       Pihaknya tidak dapat berbuat banyak lagi hanya mengatakan bagian dari loyalitas mereka kepada Pimpinan. (R.07)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar