Selasa, 06 Oktober 2015

Pj Bupati Pakpak Bharat Sidak Kantor Camat

Salak - Dairi Pers :  Pj Bupati Pakpak Bharat, Bonar Sirait Rabu (30/9) melakukan sidak Kecamatan Salak dan Kecamatan Siempat Rube. Sidak kedua kecamatan dimaksud untuk mengetahui sejauh mana kesiapan para Camat dan PPK dalam menghadapi pelaksanaan Pilkada. Sebelumnya pj Bupati mengikuti acara pisah sambut Kapolres Pakpak Bharat di halaman Mapolres setempat. Sekembali dari Mapolres, Bonar langsung inspeksi mendadak (Sidak)
Bonar didampingi Sekda Drs. Holler Sinamo, Asisten Pemerintahan Master Padang, PlH Asisten I Marumbul Simanjuntak, Kadis Prindakop Juhari Angkat, Inspektur Budiman Pinem.
Selama di kantor camat, bupati memberikan arahan sekaligus menanyakan  persiapan maupun hambatan yang dialami.  Bonar juga mempertanyakann perkem-bangan  daftar pemilih sementara. Dikatakan, kota Salak adalah merupakan barometer pemerintahan di Pakpak Bharat untuk itu kita harus mengantisipasinya, sebut Sirait.
Pada kesempatan itu juga bupati menghimbau seluruh PNS di kantor Camat agar bekerja maksimal dan saling koordinasi dengan Sekcam maupun camat. Jangan lupa agar mengingatkan para kepala desa supaya mensosialisasikan kepada seluruh masyarakat di wilayahnya bahwa pelaksanaan Pilkada sudah dekat, dengan demikian 9 Desember nanti benar benar pesta demokrasi, ujar Bonar.
Selanjutnya rombongan  langsung menuju Kecamatan Siempat Rube.  Kedatangan bupati disambut Camat Siempat Rube Jibun Padang beserta seluruh pegawai dan sejumlah kepala desa. Sama halnya di Kecamatan Salak, bupati juga menanyakan sejauh mana kesiapan Kecamatan Siempat Rube dalam menghadapi pelaksanaan Pilkada. (pb 02)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar